Tirainusantara.co.id | Kuansing – Masyarakat Perumnas Desa Koto Taluk Kecamatan Kuantan Tengah Kabupaten Kuantan Singingi dihebohkan oleh dugaan Adanya aksi pembegalan yang terjadi Pada Kamis (09/01/2025) malam.
Korban AP (30) mengaku dihadang oleh tiga orang pelaku saat hendak pulang dari berbelanja bersama anaknya yang masih berusia empat tahun.
Menurut AP kejadian berlangsung sekitar pukul 22.30 WIB di dekat Gang Asrama Tiara Perumnas.
"Saat saya hendak pulang, tiga orang pelaku menghadang saya. Mereka berteriak, 'Berhenti kau!' Saya sempat panik tetapi Saya langsung memacu kendaraan dengan kecepatan penuh hingga berhasil lolos," ujar AP kepada media Di Teluk Kuantan,Senin (13/01/2025).
Setelah membawa anaknya pulang AP kembali ke lokasi bersama beberapa pemuda setempat untuk menangkap pelaku. "Saat kami kembali, pelaku masih di tempat. Saya tunjuk mereka kepada pemuda, tetapi tidak ada yang berani bertindak," tambahnya.
Di tengah Kepanikan salah satu pelaku diduga mengancam seorang pemuda dengan mengatakan, "Lari kau, ku tembak!" Insiden ini membuat warga menduga bahwa para pelaku adalah anggota intelijen meskipun belum ada bukti yang mendukung klaim tersebut.
Hingga berita ini diterbitkan, pihak berwenang belum memberikan pernyataan resmi terkait dugaan aksi pembegalan tersebut. Masyarakat berharap aparat kepolisian segera turun tangan untuk menyelidiki dan menjaga keamanan di wilayah Perumnas Koto Taluk.